May 03, 2014
kelas inspirasi: ketika mendapat lebih dari yang diberi
Siang yang terik di tengah cuaca bulan April kota Jakarta. Peluh mengalir dari kepala membasahi pipi dan sekujur wajah. Saya berlari naik turun tangga sambil sesekali menyeka dahi dengan punggung tangan. Sekali dua kali saya mengganti lensa kamera untuk mendapatkan efek berbeda. Adegan secepat kilat itu saya lakoni demi mendokumentasikan sisi-sisi menarik kegiatan puncak dari Kelas Inspirasi di SDN Paseban 03, Jakarta Pusat.
Spanduk berwarna oranye terang sepanjang enam meter diangkat ke atas oleh para siswa gabungan tiga sekolah. Huruf-huruf putih berukuran besar terbaca jelas: Kelas Inspirasi SDN Paseban 01, 02, 03. Kemudian kami semua bernyanyi, bersalaman, berfoto bersama dengan para guru, siswa, staf sekolah, dan sesama relawan.
Subscribe to:
Posts (Atom)